Cisco TelePresence SX20 Quick Set hadir sebagai produk endpoint video conference untuk menggantikan seri sebelumnya yaitu Cisco/Tandberg C20 dan tentu saja memiliki platform yang sama yaitu endpoint untuk small-medium-business (SMB). Platform solusi untuk SMB tentu saja memiliki pendekatan harga yang lebih terjangkau namun tetap mengedepankan kualitas dan kehandalan teknologi. Sejak peluncurannya pada Januari 2012, produk Cisco SX20 langsung diterima market dengan baik dan masih sampai saat ini menjadi produk best seller Cisco TelePresence.
Cisco SX20 didesain sebagai endpoint TelePresence untuk penggunaan di meeting room berukuran kecil - besar dengan ideal jumlah peserta meeting maksimal 20 orang dalam 1 ruangan.
![]() |
Cisco SX20 In Use |
![]() |
Cisco SX20 In Use |
Cisco SX20 memberikan beberapa opsi kamera yaitu 2.5x Zoom, 4x Zoom, dan 12x Zoom yang dapat anda pilih dengan menyesuaikan besaran ruangan dengan pertimbangan bahwa zoom kamera dapat menjangkau posisi setiap peserta meeting.
![]() |
Cisco SX20 Camera Option |
Cisco SX20 juga memiliki desain fisik perangkat codec yang lebih ringan & ramping dibanding Cisco C20 dan tetap terlihat elegan. Sesuai dengan istilah "Quick Set" dalam namanya, Cisco SX20 juga didesain sebagai perangkat yang dapat dengan mudah dan secara cepat dipasang dalam hitungan 5-10 menit dan memungkinkan user untuk memasang sendiri tanpa harus bergantung kepada bantuan tim IT. Dengan bentuk perangkat codec yang ramping dan ringan maka anda dapat memasang codec tersebut hanya dengan memasangnya di dinding yang terbuat dari bahan gypsum sekalipun tanpa harus ada bracket khusus.
Cisco tidak membekali SX20 dengan port input/output (I/O) audio video yang kompleks namun membekalinya dengan jumlah dan model port I/O yang lebih sederhana yang dinilai "cukup" untuk meangakomodir skenario atau keperluan integrasi audio video (A/V Integration) yang basic seperti:
![]() |
SX20 Codec Wall-Mounted |
- Cukup memiliki 2 port output video betipe HDMI yang bisa digunakan hanya untuk 2 display dimana display pertama untuk menampilkan gambar video pengguna dari setiap titik dan display ke-dua untuk menampilkan gambar content seperti presentasi.
- Cukup memiliki 2 port input audio berkonektor mini jack yang bisa digunakan untuk 2 mikrofon dimana kedua mikrofon tersebut juga dapat disediakan oleh Cisco SX20.
- Cukup memiliki 1 output audio berkonektor mini jack dan ada juga output audio yang terintegrasi di dalam output video HDMI.
![]() |
Cisco SX20 Backpanel Layout |
Dapat kami simpulkan bahwa Cisco melakukan pengembangan produk SX20 ini dengan melakukan perubahan pendekatan - pendekatan yang pada akhirnya membuat produk ini dapat dibeli dengan harga yang lebih terjangkau di market khususnya pengguna SMB (small-medium-business).
Cisco SX20 mengalami penyederhanaan hanya dalam hal desain fisik perangkat keras-nya saja, namun dalam hal kemampuan teknis dan fitur tidak berarti menjadi lebih sederhana / berkurang. Justrus sebaliknya, Cisco SX20 memiliki beberapa peningkatan spesifikasi teknis.
Terkait dengan tingak kualitas resolusi dan seberapa besar konsumsi bandwidth oleh Cisco SX20 untuk menghasilkan setiap resolusi tersebut, berikut ini adalah tabel yang akan mencantumkan hasil test yang sudah dilakukan oleh Cisco pada endpoint Cisco SX20.
Sedikit analisa dan kesimpulan saya dari data pada tabel di atas adalah:
Untuk spesifikasi teknis lengkap anda dapat melihatnya di link Cisco TelePresence SX20 Quick Set Data Sheet atau dengan melihat video sheet sbb:
(Bersambung....)
Terima kasih sudah berkunjung ke blog kami, semoga bermanfaat bagi anda sekalian.
Cisco SX20 mengalami penyederhanaan hanya dalam hal desain fisik perangkat keras-nya saja, namun dalam hal kemampuan teknis dan fitur tidak berarti menjadi lebih sederhana / berkurang. Justrus sebaliknya, Cisco SX20 memiliki beberapa peningkatan spesifikasi teknis.
![]() |
Cisco SX20 Technology Improvement |
Terkait dengan tingak kualitas resolusi dan seberapa besar konsumsi bandwidth oleh Cisco SX20 untuk menghasilkan setiap resolusi tersebut, berikut ini adalah tabel yang akan mencantumkan hasil test yang sudah dilakukan oleh Cisco pada endpoint Cisco SX20.
![]() |
Tested Bandwidth Usage for Cisco SX20 |
Sedikit analisa dan kesimpulan saya dari data pada tabel di atas adalah:
- Cisco cukup fair dan gentleman untuk menampilkan data teknis di atas karena banyak vendor yang justru kurang atau bahkan tidak memberikan data teknis seperti ini.
- Jika dilihat dari data di atas maka dapat dikatakan bahwa Cisco sudah membekali codec SX20 dengan codec terbaik dan yang sama digunakan pada tipe - tipe endpoint di atas SX20 seperti C40, C60, dan C90.
- Dari sisi performansi saya menilai codec tersebut sangat baik karena bisa mengolah resolusi HD720p@60fps dengan bandwidth <1 Mbps tepatnya adalah 812 kbps.
Berikut ini adalah deskripsi produk dari Cisco TelePresence SX20 Quick Set
# CTS-SX20-PHD2.5X-K9 (untuk pemilihan kamera 2.5x Zoom)
# CTS-SX20-PHD4X-K9 (untuk pemilihan kamera 4x Zoom)
# CTS-SX20-PHD12X-K9 (untuk pemilihan kamera 12x Zoom)
![]() |
Cisco SX20 Ordering Information |
(Bersambung....)
Terima kasih sudah berkunjung ke blog kami, semoga bermanfaat bagi anda sekalian.
Informasi Penjualan dan Konsultasi Teknis/Bisnis:
PT Hagios Prestise Indonesia
0811-1024-919
No comments:
Post a Comment